PSI Sambut Wacana Akan Pasangkan Anies Dengan Kaesang Di Pilgub Jakarta 2024

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Mediapasti.com – Dewan Pimpinan Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jakarta telah menyandingkan Anies Baswedan dengan Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.

“Kami berterima kasih kepada PKB yang telah menyandingkan Ketum kami dengan ‘jagoannya’ PKB Jakarta yang dalam hal ini adalah Mas Anies,” kata Ketua Desk Pilkada Jakarta, Justin Adrian Untayana, melalui keterangan tertulis, Kamis, 13 Juni 2024.

Justin mengatakan saat ini situasi politik masih dinamis. PSI juga membuka peluang jalin komunikasi dengan PDIP.

“Kami juga masih akan berusaha berkomunikasi dengan partai-partai lainnya, termasuk PDIP. Saya sendiri selaku Ketua Desk Pilkada PSI-DKI masih mengemban tugas untuk terus menjaring serta membuka pendaftaran bagi kandidat-kandidat terbaik untuk mendaftar sebagai Bacagub,” ujar Justin.

DPW PKB Jakarta terbuka bila Anies Baswedan berduet dengan Kaesang Pangarep. Keduanya figur itu dinilai cocok sebagai kontestan di Pilgub Jakarta 2024.

“Kita terbuka termasuk dengan Mas Kaesang yang kemarin di media bahwa Mas Kaesang mau menjadi wakil Pak Anies,” kata Ketua DPW PKB Jakarta Hasbiallah Ilyas di Kantor DPW PKB Jakarta, Jalan Perintis Kemerdekaan Nomor 12, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Rabu, 12 Juni 2024.

Baca Juga :   PKB Tegaskan Agar Koalisi Perubahan Tetap Solid
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Tinggalkan Balasan

Ikuti Kami :

Berita Serupa

Berita Terbaru

Twitter Kami

Load More

Tag Berita

Server E-Materai Sempat Down Pelamar CPNS Panik Takut Dirugikan!

Mediapasti.com – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas mengatakan pihaknya berkoordinasi dengan Perum Peruri untuk mengatasi permasahan teknis dalam pendaftaran

Siap-Siap Bergadang! FIFA Sorot Laga Arab Saudi VS Indonesia

Mediapasti.com – FIFA ikut menyoroti pertandingan Arab Saudi vs Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 lewat unggahan di akun Instagram FIFA World Cup, Kamis (5/9). Arab Saudi