Buruh Gelar Demo di Depan Kantor Kemendag, Tuntut Harga Minyak Goreng Turun

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

MEDIAPASTI.COM – Sejumlah buruh bersama petani melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Kementerian Perdagangan (Kemendag), Jalan M Ridwan Rais, Gambir, Jakarta Pusat, pada Selasa (22/3/2022).

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengatakan, massa aksi berasal berbagai organisasi seperti serikat buruh, serikat petani, dan elemen masyarakat lainnya.

Dalam aksi tersebut, peserta unjuk rasa menuntut pemerintah melalui Kementerian Perdagangan untuk menurunkan harga sejumlah bahan pokok.

“Tuntutan yang kami sampaikan dalam aksi ini adalah turunkan harga minyak goreng, turunkan harga bahan pokok, dan ganti Menteri Perdagangan,” ujar Said Iqbal dalam keterangannya, Selasa.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi, massa peserta demo memadati area depan Kantor Kementerian Perdagangan.

Terlihat dua mobil komando di sana untuk menyuarakan tuntutan dan aspirasi mereka.

Sejumlah anggota kepolisian bersama Satpol PP mengamankan aksi unjuk rasa tersebut serta mengatur arus lalu lintas.

Baca Juga :   Langkah Salah Gatot Nurmantyo Menuju Pilpres 2024?
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Tinggalkan Balasan

Ikuti Kami :

Berita Serupa

Berita Terbaru

Twitter Kami

Load More

Tag Berita