Madrid Tumbangkan Elche 3-0 Meski 3 Gol Sudah Dianulir

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

MEDIAPASTI.COM –Real Madrid menumbangkan Elche 3-0. Pada laga ini, El Real sebenarnya juga sempat mencetak tiga gol lainnya. Namun, gol-gol tersebut dianulir.

Real Madrid bertandang ke markas Elche di Stadion Manuel Martínez pada laga pekan La Liga, Kamis (20/10/2022) dini hari WIB. El Real tampil sangat dominan di laga ini.

Mereka mencatatkan penguasaan bola sebesar 62 persen dibanding Elche yang hanya 37 persen.

Madrid unggul 1-0 di babak pertama berkat gol Fede Valverde pada menit ke-11. Pada babak pertama Los Blancos sebenarnya sempat mencetak dua gol lagi dari Karim Benzema dan David Alaba. Namun, gol ini dianulir akibat offside.

Pada babak kedua, gol Benzema kembali tak disahkan. Ini karena Dani Carvajal yang melepas umpan ke Benzema lebih dulu offside.

Benzema akhirnya benar-benar bisa mencetak gol di menit ke-75. Kemenangan Madrid kemudian ditutup gol Marco Asensio pada menit ke-89..

Hasil ini membuat Madrid semakin kukuh di puncak klasemen. Mereka mengumpulkan 28 poin unggul enam angka dari Barcelona di bawahnya.

Sementara, Elche semakin terbenam di dasar klasemen. Mereka baru mengumpulkan tiga poin.

Jalannya Pertandingan

Madrid langsung tampil menekan di awal laga. Mereka sudah mampu menggetarkan jala Elche pada menit keenam.

Kerja sama apik para pemain Madrid di depan kotak penalti bisa membebaskan Vinicius Jr di sisi kiri. Ia lalu menyodorkan bola ke Karim Benzema yang bisa menyonteknya menjadi gol. Namun, gol ini dianulir karena Vinicius lebih dulu offside.

Madrid akhirnya benar-benar bisa memecah kebuntuan di menit ke-11. Fede Valverde melepas tembakan keras dari luar kotak penalti yang tak kuasa dibendung Edgar Badia.

Baca Juga :   Barcelona Vs Real Madrid : Madrid Tunduk Karena Gol Bunuh Diri

Madrid bisa menggetarkan jala Elche pada menit ke-25. Kerja sama apik David Alaba, Valverde, dan Benzema membongkar lini pertahanan tuan rumah.

Alaba yang menusuk hingga kotak penalti bisa memperdayai Badia. Meski demikian, gol ini lagi-lagi dianulir karena Benzema yang memantulkan bola ke Alaba offside.

Pada menit ke-39, Vinicius mencoba lewat sepakan melengkung dari sisi kiri. Percobaannya ini masih melebar.

Madrid menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0.

Lima menit babak kedua berjalan. Benzema menebar ancama. Ia bisa mengecoh Gonzalo Verdu sebelum melepas tembakan. Sepakannya tapi masih bisa dibendung Badia.

Pada menit ke-60, Madrid sempat bisa menggandakan keunggulan. Umpan panjang Toni Kroos menjangkau Dani Carvajal di sisi kanan.

Carvajal melepas umpan silang yang bisa dikontrol Benzema di depan gawang. Tembakan Benzema lalu bisa membobol gawang Elche.

Namun setelah meninjau VAR, wasit lagi-lagi menganulir gol Madrid. Hal ini karena posisi Carvajal offside.

Benzema akhirnya benar-benar bisa mencetak gol di menit ke-75. Ia melakukan kombinasi apik dengan Rodrygo sebelum sepakan mendatarnya bersarang ke pojok kiri gawang Elche.

Rodrygo yang bergerak dari sisi kiri mengirim umpan ke depan gawang. Marco Asensio yang tak terkawal bisa menyonteknya menjadi gol.

Madrid menutup laga dengan kemenangan 3-0.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Tinggalkan Balasan

Ikuti Kami :

Berita Serupa

Berita Terbaru

Twitter Kami

Selamat Hari Buruh 2024, Bersama buruh kita junjung tinggi peradaban manusia sebagai tulang punggung keluarga & negera. Mari kita junjung tinggi hak-hak pekerja dengan memanusiakan manusia

#labourday #hariburuh #buruh #mediapasti #beritaterupdate #beritaterbaru

Capres nomor urut 01, Anies Baswedan menyampaikan selamat kepada Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wapres terpilih, setelah MK menolak seluruh permohonan gugatan hasil Pilpres 2024.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan

2

MK menolak permohonan yang diajukan oleh Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) setelah membacakan pertimbangan terhadap dalil-dalil permohonan.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan.

2

Seorang menantu di Kendari, Sulawesi Tenggara, tega membunuh mertuanya dan merekayasa kejadiannya seolah-olah korban merupakan korban begal. Peristiwa ini terjadi pada hari Minggu (7/4/2024).
kini kasusnya sedang ditangani oleh pihak kepolisian.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan

2

Dukungan Amerika Serikat (AS) ke Israel terus berlanjut, dan kembali memveto resolusi Dewan Keamanan (DK) PBB. AS memveto resolusi DK PBB yang meminta keanggotaan penuh Palestina di PBB, Kamis (18/4/2024).
#pbb #hakveto #dewankeamananpbb #palestine #keanggotaanpbb #veto

AMICUS CURIAE Dalam Sengketa PILPRES 2024 https://mediapasti.com/hukum/17783/amicus-curiae-dalam-sengketa-pilpres-2024/

Load More

Tag Berita