Ayo Mudik! Berikut List Kota Tujuan Mudik Gratis Kemenhub 2023

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Mediapasti.com – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengadakan program mudik gratis dengan moda transportasi bus untuk Lebaran 2023.

Diberitakan program mudik gratis ini diadakan untuk masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman.

Pendaftaran akan dibuka selama satu bulan, yakni mulai 13 Maret – 14 April 2023. Namun, pendaftaran bisa ditutup lebih cepat apabila kuota mudik gratis sudah terpenuhi.

Bagi Anda yang tertarik mengikuti program mudik gratis Kemenhub tersebut, pastikan untuk mengetahui kota tujuan arus mudik maupun arus balik mudik gratis 2023

Daftar Kota Tujuan Arus Mudik

Terdapat 28 kota tujuan arus mudik yang tersebar di beberapa Provinsi yaitu Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Jawa Timur, dan Sumatra.

Kota tujuan Provinsi Jawa Barat

  • Garut
  • Tasikmalaya
  • Cirebon

Kota tujuan Provinsi Jawa Tengah dan DIY

  • Tegal
  • Pekalongan
  • Semarang
  • Demak
  • Jepara
  • Pati
  • Blora
  • Boyolali
  • Solo
  • Klaten
  • Wonogiri
  • Purwokerto
  • Cilacap
  • Wonosobo
  • Kebumen
  • Magelang
  • Wonosari
  • Yogyakarta

Kota tujuan Provinsi Jawa Timur

  • Tuban
  • Madiun
  • Surabaya
  • Malang
  • Tulungagung

Kota tujuan Pulau Sumatra

  • Lampung
  • Palembang

Daftar kota asal arus balik
Selain itu, terdapat delapan kota asal arus balik, yaitu:

  • Cirebon
  • Surabaya
  • Madiun
  • Semarang
  • Purwokerto
  • Yogyakarta
  • Solo
  • Wonogiri

Ketentuan keberangkatan mudik gratis Kemenhub Sebelum waktu keberangkatan, peserta diharuskan untuk melakukan validasi ulang sejak 13 Maret hingga 14 April 2023, setiap pukul 09.00 – 16.00 WIB.

Ada dua waktu keberangkatan dalam program mudik gratis Kemenhub 2023, yakni pada 18 April 2023 dan 19 April 2023, pukul 10.00 WIB.

Pada hari pertama, bus berangkat dari Terminal Jatijajar (Kota Depok), Terminal Pondok Cabe (Kota Tangerang Selatan), dan Terminal Pulo Gebang (Jakarta).

Sementara pada 19 April 2023, bus berangkat dari Terminal Kampung Rambutan (Jakarta) dan Terminal Poris Plawad (Tangerang).

Baca Juga :   Tiga Nama Ini Diproyeksikan Gantikan Anies Baswedan Sebagai Penjabat Gubernur DKI Jakarta

Untuk sepeda motor, mulai diserahkan pada 16 April 2023 pukul 07.00 – 17.00 WIB di Terminal Pondok Cabe.

Sepeda motor sendiri akan diangkut menggunakan truk pada 17 April 2023 pukul 10.00 WIB.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Tinggalkan Balasan

Ikuti Kami :

Berita Serupa

Berita Terbaru

Twitter Kami

Load More

Tag Berita