Joao Felix dipinjam Chelsea, Senggol Arsenal & Manchester United

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

MEDIAPASTI.COM – Joao Felix dilaporkan akan segera merapat ke Liga Primer Inggris dan dipinjamkan Chelsea setelah The Blues mencapai kesepakatan verbal dengannya.

Chelsea telah mencapai kesepakatan verbal untuk meminjam bintang Portugal Joao Felix dari Atletico Madrid, menurut laporan The Athletic.

The Blues diharapkan membayar £9,7 juta biaya peminjaman Felix sampai akhir musim setelah menyalip dua rival Liga Primer Inggris mereka, Arsenal dan Manchester United, dalam transfer ini.

Transfer ini berbarengan dengan Chelsea yang tengah terseok-seok. Pasukan Graham Potter terjerembab sampai peringkat 10 di Liga Inggris dan dibantai Manchester City di Piala FA untuk mencatatkan kekalahan ketujuh dari 10 laga terakhir.

Ini tak akan menjadi transfer pertama Chelsea di bursa Januari karena mereka telah resmi mendatangkan Davide Datro Fofana dan Benoit Badiashile.

Felix sendiri hampir bisa dibilang flop di Atletico, lantaran penampilannya tak mampu menyamai harga €127 juta yang digelontorkan Los Colchoneros.

Ia cuma mencetak empat gol La Liga musim ini, dan Atletico mengaku bahwa penjualan di Januari untuknya masuk pertimbangan.

Felix adalah pemain Portugal termuda ketiga yang mencetak gol di Piala Dunia (23 tahun 13 hari) setelah Cristiano Ronaldo di 2006 (21 tahun 132 hari) dan Antonio Simoes pada 1966 (22 tahun 217 hari).

The Blues akan kembali beraksi di Liga Inggris dengan melawat ke markas sang tetangga, Fulham, besok Jumat (13/1) dini hari WIB.

Baca Juga :   Formula E Jakarta Sukses Besar, Netizen Ramai-ramai Cari Giring
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Tinggalkan Balasan

Ikuti Kami :

Berita Serupa

Berita Terbaru

Twitter Kami

Selamat Hari Buruh 2024, Bersama buruh kita junjung tinggi peradaban manusia sebagai tulang punggung keluarga & negera. Mari kita junjung tinggi hak-hak pekerja dengan memanusiakan manusia

#labourday #hariburuh #buruh #mediapasti #beritaterupdate #beritaterbaru

Capres nomor urut 01, Anies Baswedan menyampaikan selamat kepada Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wapres terpilih, setelah MK menolak seluruh permohonan gugatan hasil Pilpres 2024.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan

2

MK menolak permohonan yang diajukan oleh Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) setelah membacakan pertimbangan terhadap dalil-dalil permohonan.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan.

2

Seorang menantu di Kendari, Sulawesi Tenggara, tega membunuh mertuanya dan merekayasa kejadiannya seolah-olah korban merupakan korban begal. Peristiwa ini terjadi pada hari Minggu (7/4/2024).
kini kasusnya sedang ditangani oleh pihak kepolisian.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan

2

Dukungan Amerika Serikat (AS) ke Israel terus berlanjut, dan kembali memveto resolusi Dewan Keamanan (DK) PBB. AS memveto resolusi DK PBB yang meminta keanggotaan penuh Palestina di PBB, Kamis (18/4/2024).
#pbb #hakveto #dewankeamananpbb #palestine #keanggotaanpbb #veto

AMICUS CURIAE Dalam Sengketa PILPRES 2024 https://mediapasti.com/hukum/17783/amicus-curiae-dalam-sengketa-pilpres-2024/

Load More

Tag Berita