PSG Vs Lyon: 0-1 , Messi CS di Permalukan di Kandang Sendiri

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Mediapasti.com – Paris Saint Germain menelan kekalahan 0-1 dari Lyon di pekan ke-29 Liga Prancis musim ini. Kekalahan itu tak menggoyahkan posisi Les Parisiens di puncak klasemen, namun kini para pesaing mulai mendekat.

Bermain di Parc des Princes, Senin (3/4/2023) dini hari WIB, PSG yang menurunkan duet Lionel Messi dan Kylian Mbappe di lini depan masing-masing hanya mencatat lima shot on goal sepanjang pertandingan, semuanya berhasil diamankan kiper Anthony Lopes.

Sementara Lyon tampil lebih efektif.

Meski hanya tiga shot on goal yang tercipta, mereka mampu memanfaatkan kesempatan.

Usai tembakan penalti Alexandre Lacazette membentur tiang di menit ke-39, mereka akhirnya memecah kebuntuan di babak kedua.

Menit ke-56, Bradley Barcola sukses mengecoh kiper PSG, Gianluigi Donnarumma dengan tembakan yang bersarang di sudut kanan gawang usai menerima umpan silang mendatar Sael Kumbedi di kotak penalti.

Itu menjadi gol satu-satunya di laga ini.

Dengan hasil ini, PSG tetap di peringkat pertama dengan 66 poin, namun jarak mereka dengan Lens dan Marseille yang ada di urutan dua dan tiga hanya enam poin saja. Sedangkan Lyon ada di urutan sembilan dengan 44 poin.

Susunan pemain

Paris Saint-Germain: Donnarumma, Pereira, Marquinhos, Bitshiabu (Ruiz 60′), Hakimi, Vitinha (Gharbi 83′), Verratti (Ekitike 60′), Sanches (Emery 74′), Nuno Mendes, Messi, Mbappe.

Lyon: Lopes, Lovren, Lukeba, Diomande, Tagliafico, Thiago Mendes, Lepenant (Tolisso 63′), Kumbedi (Caqueret 63′), Cherki (Aouar 69′), Sarr (Barcola 23′), Lacazette (Dembele 69′)

Baca Juga :   Lionel Messi Minta Maaf Mewakili Skuad PSG Ke Ultras Usai Kalah Lawan Bayern Munchen
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Tinggalkan Balasan

Ikuti Kami :

Berita Serupa

Berita Terbaru

Twitter Kami

Selamat Hari Buruh 2024, Bersama buruh kita junjung tinggi peradaban manusia sebagai tulang punggung keluarga & negera. Mari kita junjung tinggi hak-hak pekerja dengan memanusiakan manusia

#labourday #hariburuh #buruh #mediapasti #beritaterupdate #beritaterbaru

Capres nomor urut 01, Anies Baswedan menyampaikan selamat kepada Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wapres terpilih, setelah MK menolak seluruh permohonan gugatan hasil Pilpres 2024.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan

2

MK menolak permohonan yang diajukan oleh Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) setelah membacakan pertimbangan terhadap dalil-dalil permohonan.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan.

2

Seorang menantu di Kendari, Sulawesi Tenggara, tega membunuh mertuanya dan merekayasa kejadiannya seolah-olah korban merupakan korban begal. Peristiwa ini terjadi pada hari Minggu (7/4/2024).
kini kasusnya sedang ditangani oleh pihak kepolisian.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan

2

Dukungan Amerika Serikat (AS) ke Israel terus berlanjut, dan kembali memveto resolusi Dewan Keamanan (DK) PBB. AS memveto resolusi DK PBB yang meminta keanggotaan penuh Palestina di PBB, Kamis (18/4/2024).
#pbb #hakveto #dewankeamananpbb #palestine #keanggotaanpbb #veto

AMICUS CURIAE Dalam Sengketa PILPRES 2024 https://mediapasti.com/hukum/17783/amicus-curiae-dalam-sengketa-pilpres-2024/

Load More

Tag Berita