Di Jawa Barat Bawaslu Temuka Surat Suara yang Sudah Tercoblos di Bogor

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jawa Barat menemukan adanya surat suara yang sudah tercoblos sebelum proses pemungutan suara dilakukan oleh pemilih.

Ketua Bawaslu Jabar Zacky Muhammad Zam Zam mengatakan, surat suara tercoblos itu ditemukan di TPS 54 Desa Bojong Kulur, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor.

“Yang di Kabupaten Bogor sudah ada laporan cepat dari pengawas Pemilu kami, memang betul ada surat suara yang sudah tercoblos,” kata saat diwawancarai Zacky di Gedung Sate, Bandung, Rabu (14/2/2024).

Zacky menerangkan, surat suara tercoblos itu ditemukan ketika ada dua orang pemilih yang hendak mencoblos. Saat dibuka di bilik suara, didapati surat suara sudah tercoblos. Meski telah diganti dengan yang lain, namun surat suara masih tetap tercoblos.

“Jadi teridentifikasi ketika pemilih menerima surat suara, pas masuk bilik ternyata dibuka sudah tercoblos, ada dua pemilih ya. Kemudian ditukarkan ke KPPS. Diberikan kembali ternyata masih juga tercoblos, ada empat berarti yang sudah tercoblos,” ujarnya.

Dari situ, menurut Zacky petugas KPPS, saksi dan pengawas TPS menyepakati untuk mengecek ulang seluruh surat suara yang ada. Hasilnya ditemukan sebanyak delapan surat suara yang sudah tercoblos.

“Nah oleh karena itu kpps saksi dan pengawas TPS menyepakati untuk menghitung ulang dan cek ulang surat suara, semua dibeberkan. Temuan di TPS tersebut ada 8 surat suara yang sudah tercoblos, yang lain tidak ada,” jelas Zacky.

“Sementara informasi Bawaslu Kabupaten Bogor, di TPS itu KPPS, saksi menyepakati bahwa itu masuk ke surat suara yang rusak,” imbuhnya.

Dengan temuan itu, Bawaslu Jabar telah meminta pengawas Pemilu untuk menelusuri temuan surat suara yang tercoblos tersebut.

“Kami sudah menerjunkan pengawas pemilu kami terutama Bawaslu Kabupaten Bogor untuk melakukan penelusuran, dimana letak (kesalahan), apa saat proses pengepakan atau sortir lipat itu harus ditelusuri,” ungkapnya.

Baca Juga :   Buat Juri Menangis Saking Merdunya, Utusan Indonesia Juara Lomba Azan di Arab Saudi

Telusuri Surat Suara Tercoblos di Garut
Lebih lanjut, Zacky juga mengatakan Bawaslu saat ini tengah menelusuri informasi mengenai adanya temuan surat suara yang sudah tercoblos di Kabupaten Garut. Dia belum memastikan terkait kebenaran informasi tersebut.

“Di Garut saya belum terima informasi, saya akan kontak Bawaslu Garut kalau ada peristiwanya kita telusuri. Saya belum bisa pastikan karena belum terkonfirmasi, kalau yang Bogor kan Bawaslu sudah turun dan memang terjadi, itu sudah valid. Kalau yang Garut akan kita konfirmasi,” pungkasnya.

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
X
Threads
Pinterest
Telegram

Tinggalkan Balasan

Ikuti Kami :

Berita Serupa

Berita Terbaru

Twitter Kami

Bus pariwisata kecelakaan di kawasan Ciater, Subang, Jawa Barat, Sabtu (11/5/2024) petang. Bus tersebut membawa rombongan pelajar dari SMK Lingga Kencana Depok, Jawa Barat, yang sedang menggelar perpisahan.

#kecelakaanbus #kecelakaan #smklinggakencana #ciater #subang

Kejadian Mengerikan Terjadi di Ciamis, dimana seorang suami tega memutilasi istrinya sendiri. diduga pelaku stres karena usahanya bangkrut & anak telilit hutang 150 juta karena Judi Slot
#mutilasi #pembunuhan #ciamis #beritaciamis #ciamisterkini #mediapasti

Selamat Hari Buruh 2024, Bersama buruh kita junjung tinggi peradaban manusia sebagai tulang punggung keluarga & negera. Mari kita junjung tinggi hak-hak pekerja dengan memanusiakan manusia

#labourday #hariburuh #buruh #mediapasti #beritaterupdate #beritaterbaru

Capres nomor urut 01, Anies Baswedan menyampaikan selamat kepada Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wapres terpilih, setelah MK menolak seluruh permohonan gugatan hasil Pilpres 2024.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan

2

MK menolak permohonan yang diajukan oleh Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) setelah membacakan pertimbangan terhadap dalil-dalil permohonan.

Mediapasti Indonesia, Melaporkan.

2

Load More

Tag Berita